Anak adalah Anugerah Terindah Yang Diberikan Tuhan YME Kepada Orang Tua ”Anak adalah sumber daya paling bernilai di dunia dan dia adalah harapan terbaik untuk masa depan” (John F. Kennerdy-Presiden Amerika Serikat ke-35/1917-1963).
Golden age atau dikenal dengan masa keemasan anak merupakan masa yang penting dalam proses tumbuh kembang seorang anak karena pada saat itu perkembangan fisik, mental dan otak tumbuh dengan cepat. perkembangan otak anak secara maksimal berada pada 3 tahun pertama dari awal kelahirannya. 3 tahun pertama dalam kehidupan anak merupakan masa yang paling sensitif,. Jaringan otak anak yang mendapat banyak stimulasi akan berkembang mencapai 80% pada usia 3 tahun. Maka dari itu, rangsangan atau stimulasi yang anda berikan pada 3 tahun pertama inilah yang paling berpengaruh pada perkembangan otaknya, dan menjadi dasar pembentuk kehidupannya di masa yang akan datang.
Umur 5-8 tahun anak mulai sadar akan dirinya sebagai seorang yang mempunyai kedudukan tersendiri sama sepertioranglain dan pada umur 9-13 tahun mulai timbul pemikiran kritis, nafsu persaiangan, minat-minat dan bakat, mereka ingin mengetahui segala sesuatu secara mendalam, bertanya dan menyelidiki.
Perkembangan psikologi yang positif merupakan hal yang penting dan dapat diamati dalam pemikiran mental yang sehat, harga diri, kepekaan terhadap kebebasan dalam mengadaptasi diri dalam lingkungannya namun psikologi yang kurang baik dapat mengakibatkan harga diri yang rendah dan juga kemunculan berbagai masalah tingkah laku dan mental. Orang tua mempunyai pengaruh yang kuat terhadap perkembangan psikologi anaknya Melalui konsultasi ini orang tua dapat mendapatkan pengetahuan dan keterampilan bagaimana menjalankan tugasnya sebagai peran penting dalam perkembangan anak serta dapat mengatasi permasalah yang dialami si anak, seperti :
- Anak tidak dapat mengontrol emosi, motorik dan individualis
- Melatih anak menjadi disiplin
- Anak mengalami kesulitan belajar
- Mengatasi stress pada anak
Serta permasalahan dan kiat-kiat lainnya.Konsultasi akan berjalan seperti di rumah sendiri sehingga orang tua dan anak akan bebas dan nyaman membicarakan masalah yang di alami.